Kehidupan Mahasiswa


Minggu ini aku mendapat kiriman video bagus dari sahabat virtualku dari Surakarta. Video yang berdurasi 7 menit ini adalah gubahan dari teman dari IPB tentang pentingnya menuliskan impian dalam hidup.

Video yang dibuat untuk memotivasi mahasiswa baru dengan latar belakang pribadi si pembuat video. “Jejak-Jejak Mimpi” menjadi pilihan judul video ini. Dengan latar lagu Koi-nya Kitaro dan lagu Jepang berjudul Mother sangat sesuai dengan isi yang ingin disampaikan penulis

Penulis memberi tips yang ia lakukan dengan menulis 100 impian dalam 2 kertas kosong, kemudian ia simpan. Ternyata setelah dicek satu persatu impian itu terwujud. Mulai dari finalis Pimnas, Wakil MTQ Nasional dari IPB, lulusan terbaik IPB hingga nasional, sertifikasi internasional bagi penyelam, hingga cita-citanya keluar negeri terwujud. Ke Jepang dengan beasiswa dengan konsentrasi di perikanan dan kelautan.

Sangat bagus untuk motivasi diri untuk berani menulis impian. Akhirnya saya juga memulai lagi menulis impian yang dulu sempat tersendat. Insya Allah semua akan terwujud dengan ikhtiar dan doa.

Silahkan buka blognya: http://danangap7.multiply.com

Namanya juga mahasiswa, selalu mencari yang murah apalagi gratisan. Hidup di negeri Scandinavia seperti di Swedia harus pintar-pintar menjaga keinginan untuk berbelanja. Harga-harga di Swedia sangatlah mahal jika dibanding Indonesia (jelaslah..). Namun ada beberapa tips dan trik membeli murah barang-barang atau makanan di Swedia, khususnya di Gotheborg karena penulis sedang kuliah di kota terbesar kedua setelah Stockholm (ibukotanya Swedia). Mau tau tipsnya:

(lebih…)